Halaman ini hanya bisa diakses via Ponsel Android
email : maminyaoi@gmail.com untuk infomasi lebih lanjut
Langsung ke konten utama

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT atas curahan rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis berhasil menyelesaikan e-LKS PBL4C berbasis STEM ini. e-LKS merupakan salah satu media pembelajaran digital di kelas yang memudahkan siswa maupun guru untuk melaksanakan pembelajaran.

e- LKS PBL4C berbasis STEM ini penulis susun untuk pembelajaran IPA materi pewarisan sifat pada manusia yang diajarkan pada siswa kelas IX. Ada 5 kegiatan pembelajaran dalam e-LKS ini yang telah disesuaikan dengan RPP dan mengacu pada jumlah pertemuan untuk pembelajaran materi pewarisan sifat pada manusia. Pertemuan pertama membahas tentang “Gen, Kromosom, DNA, dan RNA sebagai Materi Genetik pada Mahkluk Hidup”. Pertemuan kedua, berisikan materi tentang “Peranan Materi Genetik dalam Penentuan Sifat”. Pertemuan ketiga berisikan tentang “Persilangan Monohibrid dan Dihibrid”, pertemuan keempat berisikan “Pola Pewarisan Kelainan Sifat pada Manusia”, dan pertemuan kelima membahas “Pemuliaan Tumbuhan dan Hewan”. Media e-LKS ini dibuat sedemikian rupa menarik bagi siswa, ramah lingkungan (paper less), praktis serta mendorong penemuan konsep oleh siswa secara mandiri.

Pengembangan e-LKS PBL4C ini didasarkan pada pemikiran bahwa proses pembelajaran di kelas seharusnya dapat mendukung tercapainya konstruksi pengetahuan pada diri siswa. Hal ini berarti, siswa telah memiliki pola pikir sendiri dan perlu dikembangkan oleh guru sehingga akan tercipta siswa yang kreatif, aktif dan dapat menyelesaikan masalah dalam kehidupan nyata. Pembuatan bahan ajar dengan media e-LKS PBL4C berbasis STEM diharapkan dapat mengakomodir kebutuhan siswa untuk lebih mengembangkan pola pikir mereka.

Penulis berharap karya ini bisa bermanfaat bagi guru dan dunia pendidikan pada umumnya. Media ini bisa berfungsi sebagai salah satu alternatif media pembelajaran yang menarik, efektif dan praktis. Karya ini tentu saja masih jauh dari sempurna, untuk itu penulis mengharapkan sumbangan saran dan kritik agar media sederhana ini dapat lebih baik lagi.

Semarang

Penulis, Oktober 2018
Copy Right Atiningsih, M.Si - 2018